Deposito valas dapat menjadi pilihan untuk diversifikasi aset. Artikel ini membahas fungsi dan pertimbangan dalam memilih deposito valuta asing.
Deposito valas adalah jenis deposito berjangka dengan berbagai pilihan mata uang asing. Sesuai namanya, deposito valas ini hanya bisa dimiliki dengan mata uang yang sesuai, artinya kamu nggak bisa buka deposito valas dengan rupiah.
Aturan dan sistem deposito valas mirip dengan deposito konvensional, yaitu menyimpan uang di bank dalam jangka waktu tertentu dan tidak dapat dicairkan sebelum tiba waktu jatuh tempo.
Namun secara keuntungan, suku bunga yang diberikan oleh bank lebih tinggi dibandingkan deposito jenis lainnya. Deposito valas juga dapat dimiliki oleh individu maupun perusahaan dengan jangka waktu yang fleksibel.
Baca juga: Apa Perbedaan Deposito Berjangka dan Sertifikat Deposito?
Deposito Valas Cocok untuk Diversifikasi Aset
Di tengah fluktuasi nilai tukar dan ketidakpastian ekonomi, menyimpan dana hanya dalam satu mata uang dapat meningkatkan risiko terhadap nilai. Deposito valas hadir sebagai alternatif simpanan yang membantu menyebarkan risiko sekaligus menjaga stabilitas aset.
Berikut ini beberapa alasan mengapa deposito valas wajib dipertimbangkan bagi kamu yang ingin mengamankan aset dengan diversifikasi.
1. Mengurangi risiko nilai tukar
Deposito valas membantu melindungi nilai aset dari pelemahan mata uang domestik. Dengan menyimpan sebagian dana dalam mata uang asing, kamu tidak sepenuhnya bergantung pada satu mata uang saja.
Fungsi ini penting dalam strategi diversifikasi karena fluktuasi nilai tukar bisa berdampak langsung pada daya beli dan nilai kekayaan.
2. Menyeimbangkan portofolio keuangan
Dalam diversifikasi aset, deposito valas berperan sebagai instrumen stabil yang melengkapi investasi berisiko lebih tinggi.
Saat aset lain terpengaruh volatilitas pasar, deposito valas cenderung lebih tenang karena imbal hasilnya bersifat tetap dan tidak diperdagangkan di pasar.
3. Cocok untuk kebutuhan berdenominasi valuta asing
Deposito valas relevan bagi kamu yang memiliki rencana keuangan dalam mata uang asing, seperti biaya pendidikan luar negeri, perjalanan internasional, atau kebutuhan bisnis global.
Menyimpan dana dalam mata uang yang sama dengan tujuan keuangan membantu menghindari risiko selisih kurs di kemudian hari.
4. Memberikan kepastian hasil dalam mata uang asing
Seperti deposito rupiah, deposito valas menawarkan bunga yang ditentukan sejak awal.
Kepastian ini memudahkan perencanaan keuangan karena kamu sudah mengetahui hasil yang akan diterima dalam mata uang asing, tanpa harus menghadapi fluktuasi harga seperti pada instrumen investasi pasar.
Baca juga: Deposito 10 Juta Dapat Bunga Berapa? Begini Perhitungannya!
Memilih Deposito Valas yang Tepat
Hampir semua bank saat ini menawarkan produk deposito valas. Namun kamu dianjurkan memilih produk deposito valas yang benar-benar menguntungkan, seperti yang ditawarkan oleh deposito valas OCBC.
Ya, deposito valas OCBC hadir dalam 8 mata uang asing, yaitu USD, SGD, GBP, EUR, JPY, NZD, AUD, dan CNH. Jangka waktunya fleksibel, mulai dari 1, 3, 6, dan 12 bulan, dengan suku bunga yang kompetitif.
Namun ada minimal penempatan dana untuk deposito valas OCBC, yang berbeda di setiap mata uang. Berikut rinciannya:
- USD: 1,000
- SGD: 1,000
- EUR:2,500
- JPY: 100,000
- GBP: 2,000
- AUD: 2,000
- CNH: 5,000
- NZD: 2,000
Deposito valas OCBC bisa kamu miliki secara online melalui aplikasi OCBC mobile. Cara buka rekening deposito valas di OCBC mobile juga cukup mudah. Berikut langkah-langkahnya:
- Login aplikasi OCBC mobile
- Masuk ke menu “Ajukan”, pilih produk “Deposito Valas”
- Isi detail pembelian, yang mencakup nominal penempatan dana dan tenor
- Lengkapi data diri yang diminta, klik Lanjut
- Pilih rekening sumber dana yang digunakan untuk transaksi
- Periksa ringkasan transaksi, klik Lanjut
- Setujui Syarat & Ketentuan, klik Lanjut
- Masukkan PIN Transaksi
- Pembukaan deposito berhasil
Deposito valas OCBC juga bisa disambungkan dengan Life Goals, yaitu fitur dari OCBC yang bisa membantu mewujudkan tujuan keuangan mulai dari pernikahan, pendidikan anak, wisata religi, hingga pensiun.
Selain pembukaan deposito, OCBC mobile juga bisa digunakan untuk investasi pada aset lain, seperti emas, reksa dana, obligasi, dan sebagainya. Yuk download OCBC mobile sekarang juga!
Baca juga: 7 Kesalahan Cara Berinvestasi yang Masih Dilakukan Pemula